Diskusi Publik Kaukus Kesehatan DPR RI mengenai Graphic Health Warning

2
83

Ahok.org – Kaukus Kesehatan Rakyat DPR RI bekerjasama dengan Ikatan Ahli Kesehatan Msyarakat (IAKMI) pada senin, 19 September lalu mengadakan acara diskusi publik mengenai pentingnya peringatan bergambar (graphic warning) mengenai bahaya rokok. bertempat di ruang KK II DPR RI, acara menghadirkan 5 orang pembicara yaitu Dr Subagyo (Ketua Kaukus Kesehatan DPR), dr Adang Bachtiar (IAKMI), dr Kartono Muhammad (TCSC-IAKMI), DR Widyastuti Soerojo (FKM UI), dan dr Sony Warouw (Kemenkes RI).

Diskusi ini bertujuan untuk medorong pentingnya pemahaman mengenai dukungan akan peringatan kesehatan berbentuk gambar di kemasan rokok minimal sebesar 50 persen. artinya diharapkan dalam kemasan rokok kelak setengahnya akan bergambar peringatan kesehatan.

diharapkan dengan adanya peringatan kesehatan berbentuk grafis/gambar ini, masyarakat akan lebih sadar akan bahaya rokok bagi kesehatan. Peringatan tertulis yang hanya memuat sederet gangguan kesehatan akibat rokok ini terbukti tidak efektif. Pesan yang tidak pernah berganti ini tidak membuat perokok percaya akan bahayanya. ternukti dengan meningkatnya jumlah perokok. perokok remaja 15-19 tahun naik sekitar 150 persen selama 2001-2007. sementara perokok pemula usia 10-14 tahun naik hampir 200 persen selama periode yang sama.

oleh karena itu, dirasa perlu bagi Indonesia untuk dapat menerapkan peringatan kesehatan berbentuk gambar sebesar 50 persen pada kemasan rokok demi mencapai dan menyelamatkan generasi kita dari bahaya penyakit degeneratif akibat rokok.

Materi Presentasi Seminar dapat diperoleh dibawah ini:

materi 1
materi 2
materi 3

2 COMMENTS

  1. Yang contoh dikatakan di atas mengenai rokok. Ini sama dengan di Dubai. Jadi ada tulisanya “SMOKING KILLS” ukuranya besar banget kalau dari jarak lima meter itu masih bisa terbaca dengan jelas. Jadi maksudnya supaya orng yang merokok itu benar-benar merokok dengan kesadaran dirinya. Bukan karna sembarang merokok dan kurang memperhatikan kesehatan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here