Basuki Akui Nilai APBD Perubahan Lebih Kecil

2
49

Ahok – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengakui, nilai Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2015 lebih kecil dibanding nilai APBD 2015.

Adapun nilai APBD-P 2015 yang diusulkan ke Kementerian Dalam Negeri ialah Rp 65 triliun, sementara APBD DKI 2015 nilainya Rp 69,28 triliun.

“Memang. Karena (nilai) APBN kan juga turun, kami (APBD) kan ada bagi hasil dari APBN,” kata Basuki di Balai Kota, Senin (5/10/2015).

Selain disesuaikan dengan nilai APBN, kata Basuki, nilai APBD-P juga dipengaruhi perekonomian Indonesia yang tengah menurun.

Menurut dia, pada penghitungan APBD 2015, banyak dimasukkan anggaran dengan nilai yang terlalu tinggi sehingga banyak yang tidak tercapai.

“Dulu kan banyak (anggaran) siluman tuh. Untuk menutupi, kami naikkan di pemasukannya,” kata pria yang biasa disapa Ahok itu.

Hingga kini, Pemprov DKI masih menunggu pengesahan APBD-P dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). APBD, lanjut Basuki, akan disesuaikan dengan kemampuan pendapatan pajak yang bisa tercapai. Sebab, target pendapatan pajak kerap tak tercapai. “APBN kan turun. Nah kita juga ikut turunin. Ini realistis,” kata Basuki. [Kompas.com]

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here