Jika Temukan Pelanggaran, Jokowi Ulang Lelang Kepsek

0
45

Ahok.Org – Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menunggu hasil investigasi tim independen soal dugaan temuan kecurangan dalam proses lelang jabatan kepala sekolah. Jika tim menemukan kecurangan, dia memastikan akan mengulangnya.

“Masih berjalan (investigasinya). Mudah saja, kalau ada masalah, ya diulang,” ujarnya di Balaikota, Jakarta, Senin (23/12/2013).

Tidak hanya itu, jika terbukti ada kepala sekolah peserta lelang jabatan yang terbukti curang, dia akan digugurkan dalam tes itu. Jokowi mengaku tak masalah jika ada peserta yang guru. Masih banyak pegawai negeri sipil yang berkeinginan menjadi kepsek.

Hingga saat ini, lanjut Jokowi, tim investigasi masih melaksanakan tugasnya. Jokowi tidak menargetkan kapan investigasi selesai dilakukan. Namun, ia memperkirakan hasilnya rampung, Senin ini.

“Sebenarnya beberapa poin sudah ketemu hasilnya. Tapi belum terkumpul semua. Nanti kalau sudah semua, dikasih tau,” ujarnya.

Adanya dugaan kecurangan ini disampaikan Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) langsung kepada Jokowi, Senin lalu. Pertanyaan-pertanyaan yang ada di dalam proses tes lelang jabatan kepsek tersebut diduga telah dikeluarkan terlebih dahulu untuk kepsek definitif.

“Tes bidang ini mirip soalnya dengan tes diklat kepsek. Para kepsek definitif jelas lebih unggul karena sudah menjadi kepsek beberapa tahun. Artinya, kompetisi ini tidak seimbang,” ujar Retno Listiarti, Sekjen FSGI.[Kompas.com]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here