"Masa Rp 300 Miliar untuk Blok G Saja Tidak Bisa?"

4
53

Ahok.Org – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku akan memberi penyertaan modal pemerintah (PMP) kepada PD Pasar Jaya, PT Jakarta Propertindo, atau PD Pembangunan Jaya sebesar Rp 300 miliar. Dana segar itu dialokasikan untuk pembangunan jembatan toko yang melintang dari Stasiun Tanah Abang menuju Blok G Tanah Abang. 

“Uang Rp 300 miliar di DKI itu kecil, bukan sombong ya. Karena kami beli UPS saja Rp 1,3 triliun bisa, masa Rp 300 miliar (untuk Blok G) enggak bisa,” kata Basuki, Rabu (15/4/2015).

Basuki berharap desain pembangunan jembatan toko itu bisa diselesaikan bulan ini. Sementara itu, pembangunan infrastrukturnya rampung tahun ini.

Basuki mengatakan, masih ada kewajiban pengembang untuk membangun rumah susun. Dia menginginkan pengembang itu membangun rumah susun di lahan Blok G.

Jadi, setelah jembatan toko rampung, pedagang Blok G akan direlokasi ke jembatan tersebut. Kemudian, Blok G dibongkar, direvitalisasi, serta dibangun terpadu dengan rusunawa.

“Jadi, PD Pasar Jaya bisa menyubsidi pegangan ini dari sewa rumah susun. Yang penting jembatannya mesti beres dan pedagang enggak boleh jual kios,” kata pria yang biasa disapa ahok itu.

Basuki pagi tadi meninjau Stasiun Tanah Abang dan Blok G Tanah Abang. Dalam tinjauannya itu, Basuki menginginkan Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede dan Kepala Satpol PP DKI Kukuh Hadi Santoso untuk bisa menertibkan PKL yang berada di Jatibaru.

Sementara itu, ia menegaskan Dirut PD Pasar Jaya untuk mengoperasikan eskalator setiap hari. Ia juga meminta Pasar Jaya untuk tidak terus bermain dengan pihak swasta. [Kompas.com]

4 COMMENTS

  1. pak Ahok, coba lihat setelah Bpk pergi pasar kembali amburadul..PKL dimana2…lift macet ..kios disewa-sewa…mending di pecat saja lurah, camat , ketua satpol PP, kepala pasar…cape Bpk ngurusin orang2 brengsek dan bebal model gitu….saya apresiasi Bpk Ahok untuk blusukan dan saya harap bisa dilakukan sering sehingga strategy yang diterapkan bisa down to earth.thanks

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here