Ahok.Org – Calon gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) – Basuki T Purnama (Ahok) akan menggelar Karnaval Kotak-kotak untuk seluruh warga DKI Jakarta, Minggu (1/7/2012) pukul 07.00-17.00 WIB di Plaza Timur Senayan.
Pesta rakyat ini terbuka untuk umum dan gratis. Ada tiga acara inti yang dalam karnaval kotak-kotak ini diantaranya funbike, aerobik, dan karnaval.
Yudha Permana panitia pelaksana Karnaval Kotak-kotak menjelaskan bahwa acara tersebut dalam rangka memberikan sesuatu yang berbeda dalam mensosialisasikan pasangan calon gubernur nomor tiga tersebut.
“Karnaval berisi hiburan, tradisional, tarian, makanan ada di situ. Kenapa berbeda, ada edukasi, semua warga Jakarta diundang untuk datang, tidak hanya relawan, simpatisan, tapi seluruh warga Jakarta,” ungkap Yudha dalam jumpa pers di Jl Borobudur Nomor 22, Jakarta Pusat, Sabtu (30/6/2012).
Acara tersebut dikemas lebih merakyat dan akan diikuti massa dalam skala besar. “12 ribu relawan. Pendukung 50 ribu. Diperkirakan akan hadir 100 ribu pendukung Jokowi-Basuki,” ungkanya.
Ia berharap 1 Juli 2012 besok, Jakarta akan kotak-kotak. “Silakan datang. Mari kita dukung Jokowi jadi DKI 1,” ujaknya.
Yudha menjelaskan, kegiatan karnaval akan dimulai dengan mengajak seluruh warga DKI Jakarta untuk bersepeda santai bertema ‘Funbike kotak-kotak’.
Kegiatan tersebut berlangsung pukul 07.00 sampai 09.00 WIB dimana peserta akan star di depan Parkir Timur Senayan-Sudirman, Thamrin-Bundaran HI-Thamrin Sudirman-Patung Pemuda- dan kembali ke Parkir Timur Senayan.
Pada waktu bersamaan juga, di Pintu Plaza Timu Gelora Bung Karno (GBK) panitia menggelar senam sehat dengan tema ‘Aerobik kotak-kotak’. Usai bersepeda dan senam warga yang hadir akan diajak Jokowi-Basuki bersama-sama memasuki Karnaval kotak-kotak.
Dalam karnaval tersebut warga dapat menikmati sejumlah pertunjukan musik, tarian, dan bazzar. Kemudian dalam karnaval tersebut pun disediakan lesehan pedagang-pedagang kaki lima yang menjual berbagai macam makanan nusantara.[Tribunnew]