Ini Kata Pak Ahok Soal Peremajaan Bus Kota

11
299

Ahok.Org – Konsep peremajaan bus kota di Jakarta digodok secara matang oleh duet Jokowi dan Basuki Tjahaja Purnama. Menurut Ahok, konsep semakin matang dengan tujuan agar armada transportasi umum di Jakarta layak dinikmati.

Menurut Ahok, sistem peremajaan nanti pemilik bus sedang yang lama akan ditawari bus baru. Bus baru datang dengan tawaran gaji sopir yang lebih besar dan prospek keuntungan yang lebih bagus.

“Anda tinggal operasikan saja. Nanti bus yg lama dibuang saja. Karena itu tidak boleh jalan lagi, bisa dicabut izinnya. Kan pengelola punya bisnis baru sebagai konsorsium. Tapi sopirnya diseleksi dulu,” kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Kamis (1/11).

Menurut dia, bus baru itu nanti akan masuk jalur Transjakarta. Pintu bus tetap di sebelah kiri tetapi disediakan pintu di sebelah kanan. “Karena kalau masuk busway itu pintu harus sebelah kanan, mirip Transjakarta. Jadi yang sebelah kiri untuk nurunin dan naikin penumpang di halte biasa,” tegasnya.

Bus baru itu akan berukuran sekitar 9 meter, lebih panjang dari Kopaja atau Metromini yang ada sekarang, sekitar 7 meter. “Nanti kalau terealisasi, tidak ada lagi naik turun sembarangan di pinggir jalan.”[Merdeka.com]

Berita Lain: Ahok: Gerbang Tol Termasuk Salah Satu Penyebab Macet di Jakarta

11 COMMENTS

  1. selain bus nya diremajakan yang tak kalah pentingnya juga yaitu pembaharuan halte bus maupun station busway, harus paralel, ini baru mantabs, spy penumpang nunggu di tempat yang nyaman, dan untuk halte bus biasa dibuat sebanyak2 nya di semua titik, khususnya dekat dengan kawasan perumahan. Sekedar ide dan saran, kalo bisa direalisasikan tentu warga DKI pasti senang. Tetapi saya tetap percaya apapun keputusan yang bapak Gub dan Wagub buat tentu yang terbaik bagi kita semua. Maju terus . GOD BLESS YOU, salam dari perumahan Jakarta Garden City, Cakung-cilincing

  2. Saya usul,agar platform/dek/lantai bus yg nantinya diluncurkan cukup tinggi, meskipun tidak setinggi Transjakarta, agar penumpang tdk naik turun di sembarang tempat. Cukup sederhana, dg menghilangkan undak-undakannya. Utk itu halte bus yg sekarang ada harus dimodifikasi menjadi lebih tinggi. Jadi jangan pintu sebelah kiri yg maksudnya hanya utk naikin penumpang di halte biasa nanti disalah gunakan utk nurunin dan naikin di sembarang tempat. Jarak Halte dg halte bus dg sendirinya dibuat jangan terlalu jauh. Mungkin setiap 500 m harus ada halte bus.

    • halte bus rasanya 500 m terlalu dekat…

      yang jarak jauh misal CawanG Grogol 20 km bisa bus stop 40… ga kebanyakan??

      sy kira sekitar 1 km bisa mengurangi waktu bus stop

      jalan itu sehat…. tolong perbaiki pedestrian trotoarnya yang buat jalan lebih nyaman

      salam jakarta baru

  3. Nah ini nih,. Mungkin ini sebagian solusi kecil untuk mengatasi kemacetan di Jakarta, tapi plannya jelas. Gak neko2. Kalau pengelolalaan bus diatasin dgn baik. Saya pribadi mungkin mencoba menaikin bus yg bersih dan aman.

  4. Saya salut sama teman2 sekalian yg sangat mendukung pak Jokowi + A Hok.
    Suasana chat yang terasa membangun dan penuh dengan masukan yang positip.
    Betapa bedanya dalam wawancara dengan para politisi di TV yang penuh dengan kecurigaan dan bela diri atau saling tuding.
    Mari kita hidupkan suasana yang kondusif ini demi Jakarta khususnya dan Indonesia umumnya yang lebih baik.
    Pak Jokowi + A Hok maju terus warga Jakarta mendukung anda.

  5. gak semua yang pakai mobil itu anti naik bus.. mau yang sangat mampu maupun yang kurang mampu, toh saat berdarmawisata/ospek/dsb, ternyata naik bus juga kan? hehe..

    ternyata intinya bukan di masalah budaya, melainkan manajemen…
    sip, lanjutkan Pak 🙂

  6. Tolong pak Ahok, untuk Bus Bus kopaja AC di tambahkan jumlahnya. Saya rasa harga-nya masih cukyup bersain dan pelayanannya sangat jauh lebih baik dari pada kopaja regular.

    Saya termasuk salah satu pengguna Kopaja 20 ( Lebak bulus – senen ). Saya tidak berani menunggu yang AC karena masih sangat jarang jumlahnya, jadi kalo di tunggu takutnya saya malah telat ngantor.

    Untuk Bus yang regular itu, Busnya sangat buruk. Panas, bau, keneknya dan supirnya galak2x. Penumpang di empet2x kayak ikan pepes. Naiknya harus ngejar, turun kadang harus loncat. Di tengah jalan suka di turunin atau di oper.

    Gimana orang2x pengendara mobil dan motor mau pindah naik bus umum kalo pelayanan busnya kaya gitu :D.

    Mohon untuk yang Kopaja regular di buat aturan, minimal untuk tidak menurunkan konsumen ( atau ngoper ) sembarangan.

    Itu pak ahok masukannya SOAL BUS.

  7. Semoga bapak bisa membaca komentar kami satu per satu, walau kenyataannya agak tidak mungkin karena pasti anda sibuk.. atau mungkin pak Ahok, mempunyai pegawai khusus untuk mengurus development dari website ini..

    pertama, tentang berbagai macam bus kota, yang hampir rata-rata sudah tidak layak pakai, sangat mengganggu kenyamanan, keamanan bahkan kesehatan.. seperti yang kita tahu, bahwa bus kota, memilik emisi yang sangat2 kotor dan mesin yang tidak diremajakan.. bahkan sampai tempat duduk yang tidak nyaman.. dan juga para supir yang kadang2 main comot sana comot sini kasarnya..

    karena saya adalah salah satu pengguna angkutan umum, saya sangat rindu untuk mendapatkan fasilitas prasarana dan sarana yg baik untuk sebuah angkutan umum..

    ketika kami naik dan turun merasa aman.. ketika kami ingin duduk disambut dengan kenek dan supir yang ramah, sopan dan berakal, tidak ada pungutan liar..

    dan banyak pengamen yg masuk dan keluar dr bus berkali-kali..

    saya tidak mengharapkan berAC atau lainnya yg mewah2.. cukup dengan tempat duduk yg nyaman, bus yg bersih, gas emisi yg bersih dan teruji, kenek dan sopir yg ramah, dan juga halte yg nyaman dan tepat pada tempatnya juga trotoar dan tempat penyebrangan yg nyaman dan tidak di lewati oleh kendaraan lain dan lainnya..

    terima kasih pak..

  8. Pak Ahok, kunjungi depan roxy mas ya, dan jalan tanah sereal raya menuju gg kancil, (dekat daerah gudang arang)semrawut pak, di jalan sempit, ada pengusaha taxi dan bajaj yg parkir seenak nya. sampe 20 bajaj di sisi jalan sempit.

    Tolong lah dibenahi, karena mereka pake preman untuk jaga disana.

    Kalo Kopaja, Metromini, angkot2 kecil minibus, wah sdh stress melihat tingkah polah mereka setir pak, masuk jalur berlawanan, lalu nyelip lagi ke jalur macet, kenek nya pasang badan menghambat mobil. Bisa dilihat di jalan menuju Joglo, yg ada Univ mercu buana, juga jalan karang tengah ciledug, tiap pagi macet, dan tingkah mereka begitu.

    Terima kasih!

  9. Dear Pak Ahok,
    Saya telah melihat video anda sewaktu meeting dengan pihak DISHUB. Pendapat saya anda kurang tegas terhadap pihak tersebut. DISHUB harus mengoptimalisasikan Pengujian Kendaraan Bermotor yang saat ini di lecehkan oleh para pengusaha angkutan umum baik itu Busway dsb. Para oknum pejabat dan oknum pengusaha seakan ingin menguasai seluruh kendaraan tetapi tidak mau bertanggung jawab atas keselamatan penumpang. Apabila anda membutuhkan informasi lebih detail saya siap menghadap anda di kantor Balai Kota dan memaparkan bagaimana problem ini terjadi.

  10. Yth Pak Ahok, utk sistem transportasi bus dalam kota, anda boleh mengacu sistem kota singapura, bis kota tsb hanya berhenti beberapa saat saja dan pada halte tertentu saja, jadi tidak berhenti disetiap halte, untuk menghindari kemacetan krn antri pada ruas jalan yg dilewati beberapa trayek bus, disamping kualitas pelayanan dan kondisi bus, tentu juga perlu diterbitkan semacam buku panduan trayek bus, agar mudah bagi penumpang yg baru/awam mencari rute bus yg dibutuhkan. Buku Panduan tsb pasti bisa gratis, bekerja sama dg sponsor iklan dan promosi pariwisata, tks dan selamat bertugas untuk Pak Jokowi dan Pak Ahok…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here