Ahok.Org – Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama optimistis warga Ibu Kota akan lebih tertib. Hal itu disebabkan virus positif yang ditularkan oleh kepemimpinan Jakarta Baru.
Basuki mengatakan, Gubernur DKI Joko Widodo terus-menerus menularkan kebiasaan baik dengan kerendahan hatinya. Hal ini diyakini Basuki akan berdampak pada terciptanya suasana yang lebih nyaman di Ibu Kota pada waktu-waktu mendatang.
“Nanti pasti kebawa kok. Kalau kita beri habit yang baik, pasti masyarakatnya ada hati untuk memperbaiki diri,” kata Basuki di Balaikota Jakarta, Kamis (13/12/2012).
Menurutnya, warga Jakarta sudah pasti ingin hidup di tengah kota besar yang nyaman. Namun, semuanya menjadi sulit karena selama ini tak ada rasa saling memperhatikan antara pemerintah daerah dengan masyarakat dan sebaliknya.
Hal itu, menurutnya, dipicu oleh rasa kecewa masyarakat kepada kinerja pimpinan di daerah. Pemerintah dinilai tak memedulikan kepentingan masyarakat dan buntutnya adalah dengan menunjukkan gaya hidup yang sering kali tidak tertib.
“Kalau kita baik, orang Jakarta juga baik. Tiap ada masalah, pejabatnya care. Jadi, kita beruntung ada Pak Gubernur yang mau terus turun ke lapangan. Kalau Gubernur turun, ya saya yang rapikan belakang meja,” ujarnya.[Kompas]
saya sangat support dengan kinerja Gubernur dibawah kepimpinan Pak Jokowi dan Pak Ahok ,saya ada beberapa saran Pak!! kalo meluncurkan Kartu Jakarta Pintar agar dihimbau kepada Seluruh Siswa agar tidak mencoret-coret/Vandalisme. agar tidak merusak keindahan Kota Jakarta yang kita cintai,dan Satpol PP Dipungsikan sabagai pengawas keindahan kota dan Patroli keindahan Kota.
Spt usulan ane lalu soal KJS/KJP cukup diganti dgn e-ktp sbg ID-validator, kalo ampe bermasalah si penerima KJP, tinggal di-disable aja status KJPnya di akun dia (ato dicabut kartu fisiknya). Kalo ketangkep coret2/vandal gitu tinggal cabut/disable aja status KJPnya (dgn/tanpa batas waktu), ampe tobat ga pengen mengabadikan/mengukir prestasi cinta monyetnya di dinding WC/sekolah dgn cara vandalis spt itu – gitu aja koq repot. 😀
Sudah lama masyarakat Jakarta merasa hidup tanpa pemimpin/pengayom dan pemberi motivasi , negeri ini bergerak bak auto pilot, baru kali ini Jakarta merasa punya pemimpin, Bravo Pak Jokowi Bravo Pak Basuki..anda menjadi tumpuan harapan masyarakat Jakarta
Virus atau bahteri jokowi-ahok bukan hanya untuk warga jakarta tapi sampai seluruh Indonesia bahkan Dunia,semoga pejabat lainnya dan rakyat jangan malu mencontoh yg baik untuk diterapkan,agar indonesia jaya 2014 Bebas korupsi,kemiskinan,adil dan makmur.selamat sukses
betul bro,…mksr tertular,walau masih sekedar pencitraan belaka,…
kalo masalah pencitraan kita tunggu saja, kiprahnya 1 periode.
masih terlalu dini untuk menilai, namun hal-hal positif sudah banyak terlihat bila kita bandingkan dengan pejabat lama 🙂
kata2 indah itu enak didengar tp blum bisa menggerakan orang. Kata2 Indah dan keteladanan adl media dasyat utk bisa menggerakan orang2… Indonesia menunggu Jokowi – Ahok memimpin di 2019