Jadi Tokoh Kontroversial, Basuki: Malu Aku

27
612

Ahok.Org – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), didaulat sebagai Tokoh Kontroversial dalam Anugerah Seputar Indonesia 2013. Ditanya tanggapannya mendapatkan predikat tersebut, Ahok mengaku menerima saja dan tak mempermasalahkannya.

“Udah kontroversi ya begitu,” ujar Ahok sembari tertawa di Balai Kota, Jakarta, Selasa (16/4/2013).

Didesak memberi tanggapan atas kemenangannya dalam kategori itu, mantan Bupati Belitung Timur ini malah membalas dengan tersenyum dan mencoba menghindar. Dirinya mengaku malu, tetapi menolak menjelaskan alasannya.

“Malu aku. Ha..ha..ha..,” kata Ahok sambil berlalu dari kejaran wartawan.

Dalam kategori Tokoh Kontroversial, Ahok bersaing dengan 2 tokoh lainnya, yaitu pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra dan Ketua KPK Abraham Samad. Tidak hanya dirinya, Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), juga mendapatkan penghargaan sebagai Tokoh Seputar Indonesia 2013 dan menjadi nominator tunggal.[Liputan6]

27 COMMENTS

  1. q jg gak bs bilang apa2 ke Pak Ahok, selain kata SELAMAT, anda memang kontroversional “untuk membuat kebaikan dan kemakmuran warga” salam damai dari q.

  2. Jangan malu Pak Ahok, anda berdua sudah dijalan yang benar dan pertahankan itu, Indonesia perlu shock terapi dan segala sesuatunya perlu didisiplinkan, dah sering saya lihat di video-video Anda dimana para pejabat-pejabat negara tuh pelik amat tuk diajak berpikir maju dan modern. Dan gampang diajak bekerja sama untuk memajukan bangsa. Kita mendukung Anda dan Pak Jokowi terus!! Jangan patah semangat! We all need you!

  3. UNTUK PERBAIKAN INDONESIA BUTUH PEMIMPIN SEPERTI AHOK DI LEVEL TANGGUNG JAWAB YANG LEBIH BESAR LAGI. KOMBINASI PRIBADI PEMIMPIN JUJUR, TRANSPARAN, INTEGRITAS, TEGAS YANG HANYA BERMUARA PADA KESEJAHTERAAN RAKYAT.

  4. We agree with all you guys…Tanpa salah satu dari Bapak=bapak, berdua…niscaya untuk mendobrak kekakuan birokrasi ditingkat atas…Profesionalisme dalam tugas susah ditemukan di aparat pemerintahan dewasa ini…Anda berdua bisa mendobrak untuk melakukan perubahan…kami mendukung anda berdua untuk RI 1 dan RI 2 di tahun 2019…anggap 5 tahun kepemimppinan di DKI sebagai latihan uji coba dan proses pembelajaran sebelum mengemban tugas yang lebih besar nantinya..Salam…Go..JB

  5. Yah malu lah sama rakyat indonesia, masa membela kepentingan rakyat kecil malah jadi tokoh kontroversi. sudah saatnya segenap pemerintahan membuka mata dan tidak hanya mengisi perut sendiri

  6. Kontroversi untuk membetulkan birokrasi yang sudah kusut ga salah dong, melawan arus untuk perbaikan mumpung sedang dipercaya rakyat untuk membantu Pak Jokowi membenahi kota Jakarta…Tetap Semangat Pak Ahok untuk menaburi garam di lingkungan yang sudah lama hambar oleh pelayanan yang loyal kepada masyarakat, dan menerangi sisi gelap para birokrat yang terbiasa dengan kegelapan.

  7. Majuuu terus pak ^_^ Kami mendukung dari sini ^_^ Kelak kami pun rindu bisa spt bapak, mencintai dan berjuang utk bangsa ini 🙂 Terimakasih sudah menjadi teladan hidup untuk kami 🙂 Jbu

  8. Di era global seperti sekarang ini justru style Bung Ahok adalah yang sudah semestinya. Bekerja tulus demi kota dan warga masyarakat, jujur dan transparan dalam pengelolaan anggaran, tegas tanpa pandang bulu, berani bertindak tanpa memperhitungkan pencitraan, adalah suatu keniscayaan. Tidak ada sesuatu yang kontroversial disini. GBU Bung Ahok.

  9. showthread.php?7127816-Jokowi-Asik-Pencitraan-Tata-Kelola-DKI-Merosot&p=……

    Saya sangat kagum & mendukung program pak Jokowi & Ahok. Tetapi article di atas cukup mengusik saya juga. Sepertinya perlu jd concern pak Jokowi & Ahok juga.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here