Jokowi Beri Arahan Kepala Dinas di Dalam Mobil

1
111
Jokowi, Foto Liputan6.com

Ahok.Org – Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo hari ini berpatroli mengelilingi beberapa titik di Jakarta, Senin (22/4/2013). Dalam kesempatan itu, ia mengajak serta Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman Widyo Wiyono Budi.

Patroli Jokowi dimulai dari gedung Balaikota Jakarta. Sekitar pukul 14.00, Jokowi meluncur ke arah Jalan Juanda menggunakan kendaraan dinasnya. Dari situ, ia melintasi Jalan Lodan dan Pluit di Jakarta Utara.

Kendaraan dinas Jokowi terus bergerak pelan tanpa henti. Dari Pluit, Land Cruiser hitam yang ditumpanginya menuju Jalan Pakin dan sempat berhenti beberapa menit di Jalan Inspeksi, bantaran Sungai Pakin, Jakarta Utara.

Di bantaran Sungai Pakin, Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman Widyo Wiyono Budi keluar dari mobilnya dan masuk ke dalam mobil yang ditumpangi Jokowi. Widyo dan Jokowi selanjutnya berada satu mobil menyusuri kota Jakarta sebelum akhirnya kembali ke Balaikota pada pukul 16.00.

Sepanjang perjalanan, Jokowi tak keluar dari mobilnya. Ia hanya memantau dari atas mobil dan langsung menyampaikan arahannya kepada Widyo. Mantan Wali Kota Surakarta ini juga tak memberikan keterangan apa pun kepada belasan wartawan yang mengikutinya.

Secara terpisah, Widyo menyampaikan bahwa pada kesempatan menyusuri Jakarta bersama Jokowi, dia banyak diberi arahan mengenai pedestrian di sekitar Sungai Pakin. Selain itu, Jokowi juga meminta proses penghijauan di pinggiran sungai segera direalisasikan.

“Tadi Pak Gubernur minta pinggiran Kali (Pakin) dihijaukan, tapi kayaknya enggak cukup ruang, maka diminta buat pembatas dari beton setinggi 1,2 meter. Pak Gubernur juga minta taman lebih dihijaukan,” kata Widyo saat dihubungi.[Kompas.com]

Berita Lainnya:

1 COMMENT

  1. Taman dan sisi jalan/trotoar/kali dan jalur pemisah selain dihijaukan sebaiknya ditanami tanaman yg berbunga Pak agar jakarta terlihat ceria dengan aneka warna bunga.Bravo JB

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here