Ahok – Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, mengatakan film perjalanan grup band Slank cukup menginspirasi.
“Bagus. Sesusah apapun masalah pasti bisa diatasi. Asal ada keinginan, dan dorongan orang tua juga begitu penting. Karena untuk mengatasi narkoba itu susah, dan orang tua yang paling tidak tahan melihat penderitaan kita,” ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta, Minggu (4/10/2015).
Menurut Ahok, Slank seharusnya merasa beruntung karena mempunyai Bunda Iffet (ibu Bimbim) yang selalu siap mengawasi, dan membantu Slank terbebas dari jeratan narkoba.
Setelah menyaksikan film, Ahok sempat memberikan sedikit ulasannya, “Film ini sangat menginspirasi orang-orang. Dan terbukti, mereka (Slank) bisa bertahan selama 32 tahun. Itu sesuatu yang baik,” jelas Ahok. [Tribunnews.com]