Tiga Kunci Bisnis Ala Ahok

0
143

BTP – Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengatakan punya prinsip yang digunakan dalam menggaet investor.

Menurutnya, dalam bisnis ada hal-hal yang perlu diperhatikan. Memiliki darah China, dia mengaku punya tiga prinsip yang menggunakan istilah China dalam menjalankan bisnis, yaitu Cengli, Cuan, dan Cincai.

Cengli yaitu terkait keadilan dalam berbisnis. Lalu Cuan yang artinya profit atau keuntungan. Menurutnya, dalam berbisnis harus saling menguntungkan. Dan yang terakhir adalah Cincai yang artinya sederhana. Menurutnya, dalam berbisnis tidak perlu banyak bicara.

“Chinese berkata cengli atau keadilan, kedua cuan atau profitwin win solution, lalu cincai artinya sederhana, kita tidak perlu banyak bicara,” jelasnya dalam acara “2020 International Convention on Indonesian Upstream Oil and Gas” secara virtual pada Rabu (02/12/2020).

Dia mengatakan, ke depannya perseroan akan mengedepankan sistem kemitraan dalam pengelolaan bisnis, sehingga ketiga prinsip tersebut menurutnya tepat digunakan untuk menggaet investor atau mencari mitra. Selain itu, perseroan juga akan memperbanyak bekerja dengan memanfaatkan aplikasi digital.

“Tahun depan kita akan mulai dengan lebih banyak digital dan lebih banyak strategi kemitraan dan semua orang bekerja dalam kemitraan,” ujarnya.

Bahkan, pada tahun depan pihaknya menargetkan segala transaksi di Pertamina dilakukan secara digital, termasuk sudah ada tanda tangan digital.

“Kami harap agar menjadi lebih transparan bagi semua orang yang ingin melakukan bisnis,” ungkapnya.

Lebih lanjut Ahok mengatakan berbicara mengenai Pertamina, dia ingin benar-benar membantu orang-orang yang membutuhkan. Tujuannya adalah demi mendorong perekonomian.

“Kita harus memiliki instrumen untuk memberikan secara langsung kepada orang yang tepat untuk mendapatkan subsidi,” paparnya. [CNBC Indonesia]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here