Jokowi: Asalamualaikum Bu, Kirain Sudah Pada Tidur Semua

2
127

Ahok.Org – Dalam kunjungannya di Rusun Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Jumat (26/10/2012), Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menyambangi sejumlah lokasi di sekitar rusun.

Tak banyak warga yang mengerumuni Jokowi, sapaan akrab Joko Widodo. Pasalnya, kedatangan Jokowi kali ini dilangsungkan pada malam hari dan tiba-tiba. Biasanya, ketika mendatangi suatu wilayah, warga mengerumuni orang nomor satu DKI Jakarta itu.

Dalam percakapan dengan warga, Jokowi bertanya tentang keberadaan puskesmas. Diperoleh informasi, puskesmas terletak jauh dari rusun. Jokowi juga bertanya soal pasar. Diketahui, pasar terdekat terletak di daerah Kampung Pitung, Cilincing, Jakarta Utara yang menurut warga berjarak sekitar 2 hingga 3 kilometer dari lokasi rusun Marunda.

Selanjutnya, Jokowi juga meninjau sejumlah petak bangunan di beberapa blok yang ada di Cluster B pada bagian bawah dasar. Warga menjelaskan, petak-petak bangunan itu merupakan bangunan ruko yang apabila sudah dihuni dapat disewa menjadi ruko-ruko untuk keperluan usaha warga.

Diakhir kunjungan, seorang pria warga rusun mendatangi Jokowi dan meminta sesuatu pada Gubernur. “Pak, saya mau minta tolong di sini disediakan ambulans Pak,” kata pria itu kepada Jokowi.

Mendengar permintaan tersebut Jokowi pun menyanggupinya. “Ambulans ya, oke, iya-iya,” ujar Jokowi merespons permintaan itu.

Sebelum memasuki mobil, Jokowi disambut warga yang sebagian besar terdiri dari para perempuan. Mereka lantas menawarkan Jokowi untuk minum kopi. “Asalamualaikum Bu, kirain sudah pada tidur semua,” kata Jokowi kepada warga. “Pak, ngopi dulu, Pak,” celetuk seorang wanita.

“Kapan-kapan saya ke sini lagi. Kan, saya ke sini terus juga,” ujar Jokowi sambil tersenyum.

Jokowi kemudian masuk ke dalam mobil dinasnya Toyota Land Cruiser bernomor polisi B 1120 SMZ. Mobil Jokowi berjalan pada posisi paling depan. Sementara petugas dishub dan anggota kepolisian yang menggunakan motor berjalan beriringan dibelakang mobil yang ditumpangi Jokowi.[Tribunnews]

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here