DKI Siapkan 2 Rusun untuk Nelayan

3
285

Ahok – Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan telah menyiapkan rumah susun untuk nelayan di Kapuk Muara dan Muara Angke. Sehingga warga yang direlokasi bisa tetap bisa berprofesi sebagai nelayan.

“Kamu tahu nggak Kapuk Muara itu dibangun rusun demi untuk nelayan, buat nelayan bisa buat taruh kapal,” kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (25/4).

Selain Kapuk Muara, rusun lainnya yang juga akan disiapkan untuk nelayan yakni di Muara Angke. Namun, lanjut Basuki nelayan yang telah mendapatkan rusun di Kapuk Muara justru menjualnya.

“Sekarang kalau bukan karena Buddha Tzu Chi begitu ketat, itu sudah dijual semua rusunnya. Kapuk Muara hampir semua dijual, nelayan juga nggak tinggal disana,” ungkapnya.

Padahal, warga yang sudah direlokasi ke rusun akan mendapatkan berbagai fasilitas tambahan. Bahkan telah disediakan juga untuk tempat parkir perahu. Dirinya pun heran masih ada warga yang hidup di dalam perahu, pasca penertiban beberapa waktu lalu.

“Jadi nelayan pun ada oknumnya. Nelayan bisa taruh perahu disana, mau di Marunda, Cilincing, Cakung Drain bisa parkir perahu, di Kanal Banjir Timur hilirnya bisa parkir perahu, kalau kamu asli nelayan kenapa bisa tidur perahu?,” tandasnya. [Beritajakarta]

3 COMMENTS

  1. di rusun ini, anda bisa buat aquaponic, tidak perlu besar-besar…yang penting sistemnya BAGUS…kerjasama dengan universitas…instansi dan para ahli…gunanya selain untuk tambahan pendapatan nelayan, tapi juga untuk belajar…kalau dibuat dengan excellent bisa sekalian untuk tour yang edukatif…misalnya untuk anak sekolah sd,smp,sma…seperti project yang satu ini (https://m.youtube.com/watch?v=26xpMCXP9bw)

  2. Setiap blok Rusun mestinya kan ada kepala Rusun, PNS pemprov DKI Jakarta yg dipekerjakan tapi rutin dimutasi, bila sampai terjadi illegal penempatan, penghuni dan pengelolanya harusnya dipidanakan…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here