Pak Gubernur Tinjau Banjir di Kampung Melayu

1
141

Ahok.Org – Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berencana mengunjungi wilayah yang terendam banjir di Kampung Melayu, Jakarta Timur, hari ini.

“Nanti dilihat di lapangan,” ujar Jokowi di Balai Kota, Jakarta, Senin (19/11/2012).

Seperti diketahui, musim hujan mulai menyapa Jakarta. Salah satu lokasi yang kerap dilanda banjir adalah Kampung Melayu. Ketinggian air sungai Ciliwung yang melintas di wilayah tersebut hingga kini sudah mencapai 100 cm atau dalam status siaga III.

Namun, sebelum ke Kampung Melayu, Jokowi memiliki sejumlah agenda di kantornya. Pagi tadi Jokowi dan sejumlah perwakilan DPRD DKI menggelar coffee morning. Rencananya setelah itu Jokowi beserta wakilnya, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dijadwalkan menggelar rapat pimpinan.

Setelah itu, pukul 11.00 WIB, Jokowi akan menuju Gedung Wira Purusa LVRI DKI Jakarta, di Jalan Raden Inten II Nomor 2, Duren Sawit, Jakarta Timur, guna menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada puncak peringatan Hari Pahlawan.

Dan pada pukul 14.00 WIB, Jokowi akan ke Istana Wakil Presiden di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, untuk Menghadiri peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional Tahun 2012.[Okezone]

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here