Jawaban BTP Dicap Ambisius

11
325

Ahok.Org – Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kerap kali mengungkapkan dirinya siap menggantikan posisi Gubernur Joko Widodo, jika benar maju pada Pilpres 2014. Bahkan, tidak jarang pula Ahok –sapaan sang wagub– juga berujar jangankan gubernur jadi presiden aja siap.

Akibatnya, sejumlah pihak pun menganggapnya sebagai sosok yang ambisius. Namun pria kelahiran 1966 itu tidak menampik anggapan tersebut sebagai politisi.

“Ambisius gimana? Orang politik ya ambisius dong semua hehehe… Ambisinya apa? Susah. Tergantung. Kalau lawan kita, dibilang kita ambisius. Kalau yang dukung kita, dibilang kita berkorban,” ujarnya di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (11/12/2013).

Ia mengatakan, ketika masih waktu di DPRD Belitung sempat dianggap ambisius karena mencalonkan diri untuk menjadi Bupati Belitung Timur. Kemudian, belum genap ia menyelesaikan masa jabatannya, ia malah mengikuti Pilkada DKI Jakarta sebagai calon wakil gubernur.

Menurut Ahok, sifat ambisius tidak dapat dilihat dari loncat-loncat jabatan, seperti yang ia lakukan. Melainkan dari lamanya seseorang menjabat, bahkan mencalonkan diri berulang kali untuk jabatan yang sama.

“Kalau ambisi kan justru lama, supaya panjang mainnya. Justru masyarakat saya jelaskan kepada mereka. Kalau saya ambisi, saya jadi bupati dulu 10 tahun, baru jadi gubernur. Itu baru namanya ambisi supaya ngidupin saya panjang,” urai Ahok.

Namun, ia tetap menyerahkan kepada masyarakat untuk menilai. Dirinya juga memaklumi sejumlah pihak terkadang terus berusaha mencari-cari kesalahan atau sisi negatif, sebaik apapun tindakan yang dilakukan seseorang.

“Susah sih kalau mau ngomong, tergantung kamu. Kayak kakek ama cucu naik keledai. Ditunggangin, dibilang kejam kakeknya karena biarin cucunya jalan. Kakek yang turun, dibilang kejam cucunya. Dua-duanya naik, kejam sama keledai. Dua-duanya turun, dibilang goblok, ada keledai enggak dipakai. Hehehe…” ucap Ahok sambil tertawa. [Liputan6.com]

11 COMMENTS

  1. dalam bekerja untuk kepentingan masyarakat terapkan motto anjing menggonggong kafilah tetep jalan, menyelesaikan amanah yg sudah didapat sampai selesai ! 😀

    mereka cuma sekedar politisi yg belum ada ranking ! 🙁

    • bener bro jordan, simak ini :
      .
      ambisi bekerja untuk kesejahteraan orang banyak, dalam keadilan lagi (nggak ada orang tidak jujur yang bisa adil !!) ! baik kagak ya ambisinya ??
      .
      atau yg ini !! :
      .
      ngaku tidak ambisi, tapi dengan pakaian “badut” segala macam plus mendompleng nama baik “nenek-moyang”, untuk sebesar-besarnya ngerampok hak orang banyak.
      .
      pilihannya gampang kan !! tinggal cerdas-2, jeli-2 n nggak “mabok” saja kita, agar tidak pilih “serigala” bersolek pakai wig domba !!
      .
      ayo! dng bahu-membahu n saling mendukung diantara sesama, dalam kerendahan hati dihadapan Nya, tahun depan kita praktekkan !! semoga.
      salam,

  2. itu diucapin di dpn umum trus berusaha di wujudkan kan bagus daripada diam2 serangan fajar ternyata ambisinya mo mimpin 100 tahun walaupun kepemimpinannya tidak membawa kebaikan bagi banyak orang alias tidak berani tegas karena ntah hal apa yang tak jelas bagi masyarakat

  3. anjing menggonggong kafilah berlalu, udh pak ahok kerja aja yg bener fokus aja dan tetap peduli rakyat kecil. itu cuma org2 syirik aja yg ga suka dng keberhasilan anda, gak penting juga mikirin yg kyk bgni2an, buang2 energi aja. i love ahok

  4. ha? tibae awak sikil siji ni…….seneng nasrujin hoja jua, pank
    all his statement reflect the transparency oh his mindset, nothing wrong with it but we gotta shock (ha3x), really respect with his father as his message and wisdom being applied by his son

  5. Banyak yang terganggu pak kl Indonesia dipimpin oleh seorang “kafir”
    tapi yang ngaku bukan kafir malah menjijikan kayak binatang..
    Benar sekali pak soal keledai itu.. apapun tindakan kita pasti ada pro dan kontranya..
    masyarakat indonesia yang bodoh cm bisanya komen doang pak.. kl disuruh maju tidak berani.

Leave a Reply to aryo Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here