Ahok – Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, tugas lurah saat ini tidak hanya mengurus masalah administrasi warga. Mereka diminta untuk mengawasi sejumlah wilayahnya dengan baik.
“Lurah sekarang bukan ngurusin surat lagi tetapi lebih difokuskan sebagai manajer wilayah yang mengerti dan mengenal warganya,” kata Basuki di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Taman Sawo di Jalan Taman Villa Sawo RT 07/02, Kelurahan Cipete Utara, Kebayoran Baru, Selasa (31/5).
Lurah juga saat ini dimudahkan dengan sistem laporan aplikasi Qlue. Pasalnya, sejumlah masalah yang dilaporka dikelurahannya bisa langsung diketahui melalui aplikasi ini.
Oleh sebab itu, kinerja lurah juga akan dilihat dari sejumlah laporan yang sudah ditindaklanjuti dalam aplikasi Qlue. Apalagi saat ini, mereka juga dibantu oleh RT/RW untuk mengetahui masalah di wilayahnya.
“Bapak ibu kalo ada keluhan sampaikan saja melalui aplikasi Qlue. Kalau dengan sistem yang kita bangun ini, kita bisa mengetahui lurah mana yang paling rajin, SKPD mana yang paling rajin,” tandasnya. [Beritajakarta]