Saat Ahok Tersentuh dan Kagum dengan Tausiyah Ustadz Derry

1
295

Ahok – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menghadiri acara Peduli Ramadan 2015 di Jakarta Convention Center (JCC). Salah satu rangkaian acara itu adalah mendengar tausiyah dari Ustadz Derry Sulaeman.

Tausiyah yang diangkat Ustadz Derry mampu menghibur ratusan orang termasuk Ahok yang hadir di Plenary Hall JCC, Senayan. Gaya bicara yang lucu namun serius membuat Ahok kagum dengan penampilan Ustadz Derry.

Di sela-sela acara, mantan Bupati Belitung Timur itu pun menyempatkan menemui Ustadz Derry. Ahok tak sungkan mengungkap kekagumannya.

“Jarang-jarang saya dengar tausiyah dari ustadz pakai lagu dan gitar. Terakhir Rhoma Irama. Luar biasa,” kata Ahok di sela-sela acara di ruang tunggu tamu, Plenary Hall, JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (8/7/2015).

Ahok mengatakan tausiyah yang sederhana disuguhkan Ustadz Derry bisa memberikan inspirasi bagi masyarakat. Apalagi terkait tema tausiyah yang mengangkat keimanan seorang muslim sebelum ajal kematian menjemput.

“Bagus, tausiyahnya. Saya suka dengarnya. Foto dulu ya sama saya,” ujar Ahok sambil memeluk Ustadz Derry kemudian foto bersama.

Sebelumnya, dalam tausiyah, Ustadz Derry menyuguhkan kisah keimanan seorang muslim. Ustadz bersorban itu menceritakan kisah seorang tetangganya yang tak pernah ke masjid. Namun, rutin mengunjungi klub hiburan malam seperti diskotik.

“Ada tetangga saya, tak pernah ke masjid, tapi diskotek yang jauh dia selalu datang malam-malam, nggak pernah absen,” katanya.

“Ingat suatu saat nanti, kita akan dimandikan orang terdekat. Kita tidak bisa pilih warna hanya kain putih. Selama ini kita sholat di belakang imam, nanti kita akan ada di depan imam,” sambung Ustadz Derry.

Dia mengingatkan hanya Allah SWT yang bisa menolong terhadap umatnya. Maka saat hidup, setiap muslim mesti memperbanyak ibadah, amal dan meninggalkan maksiat.

Hal ini sudah dikatakan Derry kepada tetangganya tersebut.

“Bang, inget bang. Nanti di akhirat kita tidak bisa minta tolong sama DJ (Disk Jockey) bang. Saya sempat senang dengar kabar dia datang ke masjid. Tapi, di masjid dia adanya di depan imam,” ujarnya.

Ahok pun tampak tersenyum dan sekali-kali bertepuk tangan mendengar tausiyah tersebut. [Detikcom]

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here