“Kita Tidak Ada Toleransi dengan Narkoba”

0
119

Ahok – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menjamin Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memiliki komitmen yang sama dengan kepolisian dalam memberantas narkoba.

Pria yang akrab disapa Ahok ini mengatakan Pemprov DKI tidak akan menoleransi hal itu.

“Kita tidak akan toleransi dengan narkoba,” ujar Ahok di Jalan Taman Amir Hamzah, Minggu (24/1/2016).

Pemprov DKI akan berupaya membantu kepolisian untuk memberantas narkoba. Ahok memberi contoh soal regulasi yang dimiliki Pemprov DKI terkait peredaran narkoba.

Jika restoran, hotel, dan diskotek ketahuan menjadi tempat peredaran narkoba, Pemprov DKI akan memberi tindakan tegas. Tidak tanggung-tanggu, tempat tersebut akan dicabut izinnya dan tidak boleh beroperasi lagi.

“Tertangkap dua kali ada narkoba, akan kita tutup, enggak boleh buka lagi,” ujar dia.

Kepolisian saat ini tengah melakukan pemberantasan narkoba besar-besaran meski harus bertaruh nyawa. Hal ini terlihat ketika terjadi perlawanan pengedar narkoba terhadap anggota polisi dalam penggerebekan dekat Jalan Slamet Riyadi IV, Kebon Manggis, Matraman, Jakarta Timur.

Peristiwa itu seolah menunjukkan para penyalur barang haram itu tidak takut aparat. Mereka menyerang polisi sehingga menyebabkan satu polisi tewas, satu lagi terkena bacok, sementara seorang informan juga tewas karena menceburkan diri ke Sungai Ciliwung. [Kompas.com]

Terlibat Kasus Narkoba, Basuki Tutup Hotel dan Restoran di DKI

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tegas menutup restoran dan hotel yang terlibat jual beli narkoba.

“Kita tidak ada toleransi, kalau restoran, hotel atau tempat hiburan ada penyalahgunaan narkoba maka akan ditutup dan tidak boleh buka lagi,” ujar Basuki, Minggu (24/1).

Basuki mengingatkan, sebelumnya Pemprov DKI telah menutup tempat hiburan stadium karena peredaran narkoba di lokasi tersebut. Ia juga memastikan aparat pemerintah yang ikut bermain akan menerima sanksi tegas.

“Sampai RT/RWnya kalau ada yang terlibat pasti langsung kita pecat saja,” tandasnya. [Beritajakarta]

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here