DKI Siapkan Aplikasi TransJ untuk Penyandang Disabilitas

2
147

Ahok – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memerintahkan pegawainya untuk membuat aplikasi khusus bagi pengguna bus TransJakarta dari kalangan penyandang disabilitas. Mereka kaum disabilitas bisa meminta layanan penjemputan agar dibantu masuk ke bus.

“Saya lagi suruh siapkan aplikasi saja,” kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (2/8/2016).

Nantinya, penyandang disabilitas bisa menggunakan aplikasi itu untuk memanggil bus jemputan, semacam feeder bus, yang mengantar mereka ke bus utama TransJakarta. Bisa jadi, bus jemputan khusus disabilitas itu adalah bus sekolah.

“Jadi kita bisa pakai bus sekolah untuk penyandang disabilitas. Mungkin di daerah tertentu bisa minta order jemput di mana,” kata Ahok.

Dia memastikan, layanan istimewa ini gratis. Bus sekolah yang biasanya hanya beroperasi tiap pagi dan sore hari bisa digunakan untuk melayani mereka di siang hari.

Memang Pemerintah Provinsi DKI berencana mengadakan bus lower deck alias bus berlantai rendah, supaya memudahkan pengguna kursi roda masuk ke bus. Bila pengguna kursi roda dan penyandang disabilitas lainnya tak mendapat bus lower deck, nantinya akan ada petugas yang membantu.

“Nah kita lagi pikirkan bagaimana caranya untuk mengangkut mereka dengan, ya saya enggak tahu lah, pakai lift mini atau apa, pokoknya harus dibantu mengatasi,” ujar Ahok.

Operasional bus TransJakarta menggunakan sistem subsidi, dikenal dengan Public Service Obligation (PSO). Namun Ahok juga ingin operasional TransJakarta menghasilkan duit. Maka bus akan dipasangi iklan di panel-panel yang memungkinkan. Diharapkan, pendapatan iklan ini bisa mengurangi subsidi yang dikucurkan untuk operasionalisasi, sekitar Rp 1 hingga Rp 2 triliun.

“Sehingga masyarakat akan datang bus yang semurah mungkin. Semua panel sudah kita pikirkan untuk iklan,” tutur Ahok. [Detik.com]

2 COMMENTS

  1. Memang ada 2 bus ya yang diujicoba? Satu Merci dan lainnya Scania? Tidak semua bus harus dengan lower deck juga yang tanpa bisa digunakan oleh penyandang disabilitas kan ada seperti jembatan yang bisa dibuka/dikeluarkan dan diangkat/ditutup kembali, bisa manual bisa juga mekanis. Bus lower deck juga baik kalau misalnya jarak pijakan dari bus masih terlalu tinggi ke jalan dimana bus berhenti, untuk menghindarkan orang melompat maka bus bisa dimiringkan. Semua bus Merci punya mekanisme ini.

  2. Mengapa PakGub mementingkan juga lantai bus bagaimana (harus coklat?!) yang penting lantai bus dan semua sarana dalamnya itu nyaman dan mudah dibersihkan, nampak kalau kotor, sehingga BUS SELALU BERSIH ini penting sekali terutama public transport di negara2 tropis dimana bakteri itu banyak dan berkembang pesat di suhu panas. Lihat long term bagaimana sarana transportasi modern itu bisa dipelihara nyaman bersih dan aman, PakGub. Ayo selalu bersih!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here