Basuki Jamin Kartu Sehat Tak Pakai Dana Utang

6
73

Ahok.Org – Kartu Jakarta Sehat (KJS) telah diluncurkan dan berlaku untuk jaminan gratis layanan kesehatan warga Ibu Kota. Dalam pelaksanaannya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menjamin program ini diterapkan tanpa dana pinjaman.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, anggaran yang digelontorkan untuk menyokong program ini telah cukup untuk menutupi semua keperluannya. Maka dari itu, pihaknya dapat menjalankan program tanpa bantuan utang.

“Anggaran Rp 800 miliar untuk program ini sudah sesuai porsi. Jika sebelumnya selalu dibantu utang, saat ini dan mulai tahun depan tidak perlu lagi bantuan dari dana utang,” kata Basuki di lapangan Monas, Jakarta, Senin (12/11/2012).

Ia menjelaskan, dalam program kesehatan sebelumnya, yakni Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda), program tersebut selalu menyisakan utang Rp 300 miliar di setiap tahunnya. Ia menjamin hal tersebut tak akan terjadi di tahun depan.

“Jamkesda setiap tahun tuh ngutang. Kita dapat, tapi selalu ngutang. Nah utang itu sekarang kita bayar, Rp 300 miliar itu kita nolkan mulai tahun depan,” tandasnya.

Sebagai informasi, KJS merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. sampai akhir tahun ini, 3.000 kartu akan dibagikan kepada warga di enam kelurahan kumuh dan padat penduduk.

Warga pemilik kartu ini dapat berobat gratis ke puskesmas, atau saat dirujuk rawat inap di rumah sakit kelas III. Cara memilikinya terbilang mudah karena hanya perlu menyertakan KTP atau kartu keluarga dan mendaftarkan diri melalui puskesmas.[Kompas]

Berita Terkait:

6 COMMENTS

  1. good job, saya bisa membayangkan betapa senangnya orang-orang yang tidak mampu ini karena memiliki pemerintah yang me’manusia’kan mereka, bukan malah membuat mereka seperti ‘sampah’
    Jaga kesehatan selalu pak Jokowi-Basuki

  2. semoga jokowi basuki effect mempengaruhi birokrasi korupsi Indonesia agar bisa bersih dan jujur. Pak Ahok semoga jadi RI 1 yg benar2 mengangkat pedang menebas kepala para koruptor dan bukan hanya slogan2 saja

  3. Still wondering kenapa jamkesda bisa menyisakan utang, sementara BTP menjamin tidak ada utang. Saya yakin dgn kemampuan analisa BTP sih, artinya kebangetan banget periode lalu yg suka makan uang rakyat. Tetap jaga terus transparansinya ya pak, biar tetap kredibel. Semangattttt !!!

  4. mohon info tentang SKTM donk, barusan dpt kabar dari rumah sakit katanya SKTM sudah tidak berlaku lagi ?? mohon info tentang masalah ini. soalnya kemaren sudah tanya info tentang KJS katanya masih lama lalu suruh pake SKTM dulu sedangkan dari pihak RS infonya SKTM sudah tidak berlaku lagi gimana ini ???

    mohon infonya pak BTP terima kasih

  5. puskesmas di jakarta sepertinya blom siap menerima pendaftaran buat KJS, minimal buat spanduk informasi di setiap puskesmas,

    salam dari Imam buat bang ahok kapan bisa datang lagi kerumah neh,…serdang kemayoran jakpus

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here