51 Bus TransJ Scania Disiapkan untuk Koridor I

13
162

Ahok.Org – Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) akan mendatangkan 51 bus baru merek Scania. Rencananya, armada bus yang datang pada Juni tahun ini bakal dioperasikan untuk koridor I Trans Jakarta.

“Ada deal di LKPP (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah). Kita utamakan koridor satu, berlanjut ke koridor yang lain,” ujar Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakpus, Rabu (18/2/2015).

“Kita kalau beli 51 unit, di atas 50 unit dapat diskon 1 unit Rp 200 juta. Rata-rata beli di atas 50 unitan karena kalau beli di atas 50 itu 1 mobil dapat diskon Rp 200 juta. Banyak kan. Kalau kali 50 berapa?” lanjutnya.

Suami Veronica Tan tersebut memastikan armada bus Scania baru akan masuk ke Jakarta pada Juni mendatang. Ahok menyebut bus nantinya sudah dalam logo TransJ yang baru.

“Juni mulai masuk, mulai delivery. Kita harap sebelum HUT DKI dan logonya pun baru. Mungkin nanti seremonialnya di sini,” kata Ahok.

Mantan Bupati Belitung Timur itu menggandeng pihak swasta dalam pembelian bus baru pabrikan Swedia tersebut. Rencananya, pihak swasta akan menjadi operator dan Pemprov membayar dengan sistem rupiah per kilometer (Rp/Km). [Detikcom]

13 COMMENTS

  1. Haha..bener mas doko, tapi kita harus sabar krn kalau Ahok mau sy percaya itu memang yg dia rencanakan, tapi dia harus melewati dan merapikan kuman kuman yg menghalangi jalannya ahok. Kalaulah perkataan ahok bisa langsung terjadi maka gak usah tunggu lama, tapi inilah birokrasi dan kenyataan bahwa selama ini rakyat sudah dibuat “bodoh dgn sengaja “.
    Semoga keinginan Ahok kali ini bisa terealisasi.

    • omongan ahok kadang gak bisa dipegang, biasanya ngeles sana sini. kita sebagai pengguna TJ sdh cukup sabar sejak 2012 hingga kasus TJ dan sampai sekarang.

      • Pak Ahok juga manusia. Dia planning sesuai dengan apa yg bener di pikiran beliau.. tetapi pelaksanaannya sering terhambat oleh berbagai pihak dan kondisi.. Yang penting hati dan pikiran beliau utk kesejahteraan semua pihak

      • @doko saya cermati commentnya selalu miring thdp sepak terjang pak Gubernur. Ga pernah bener sepak terjang Gubernur di mata @doko ini. Coba disimak coment dari @awang dan @chandra….. lihat sisi positifnya dari apa yg dilakukan pak Gubernur untuk jangka panjang, bukan jk pendek atau instant aja

  2. Dari dulu sampai sekarang, Pejabat pintar di Indonesia itu banyak.. lalu,
    Menggunakan kepintarannya untuk menipu..
    Menggunakan kepintarannya untuk kepentingan pribadi/partainya..
    Menggunakan kepintarannya untuk mencuri uang rakyat..
    Pak Ahok mungkin bukan paling pintar, tapi setidaknya berani untuk jujur, berani menolak mencuri, berani memperjuangkan kepentingan rakyat miskin..

  3. Bener mas doko apa kata2 teman, mas jgn hnya bisa tuntut coba mas lihat pak ahok pagi smpi mlm dia berusaha agr jkrta beres, gx mudah memenuhi ttpi dia trs usaha. Sya ja bkn wrga jkrta bnga mlht spk trjng ahok yg peduli rakyat. Mknya toton video ahok semua pasti mas sadar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here