Basuki Pantau RPTRA Lewat Aplikasi

0
47

Ahok – Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengaku telah membuat aplikasi mengenai Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA). Sehingga dirinya bisa lebih mudah memantau penggunaan RPTRA oleh masyarakat.

Basuki mengaku selama ini kesulitan untuk memantau penggunaan RPTRA, karena masih dilakukan secara manual. Namun dengan aplikasi yang dikembangkan pemantauan lebih mudah. Berdasarkan catatan sementara paling sering RPTRA digunakan untuk aktifitas senam oleh warga sekitar.

“Selama ini kalau enggak ada sistem kami susah melacak, tapi kalau manual saya enggak mau. Sekarang saja RPTRA sudah ada aplikasi. Jadi saya bisa tahu RPTRA dipakai berapa jam, rata-rata paling banyak dipakai untuk senam,” kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (17/5).

Setiap RPTRA telah dibentuk pengurus, mereka yang memasukan data untuk kegiatan setiap harinya melalui komputer yang telah disediakan. “Kan di RPTRA semua SKPD datang, misal Dinas Sosial, perpustakaan, mereka datang untuk lakukan kegiatan. Jadi pengurus RPTRA itu akan input komputer,” ujarnya.

Dengan adanya aplikasi ini, Basuki mengaku sangat terbantu. Meski tidak melakukan kunjungan ke lokasi, namun dirinya bisa melihat rekam jejak kegiatan yang digelar di RPTRA.

“Kalau enggak ada sistem aplikasi dia susah. Kalau ada aplikasi walaupun kami enggak bisa berkunjung tiap hari, sudah ada laporan masyarakat, saya ada rekam jejaknya,” tandasnya. [Beritajakarta]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here