Lanjutan Laporan Kerja Kamboja (Sabtu 24/9)

0
50

Ahok.Org – Sat, Sep 24, 2011-11:02:02 Sudah berada dalam pesawat Malaysia Airlines menuju Kuala Lumpur, transit 2 jam sebelum melanjutkan perjalanan ke Jakarta.

Pesawat Boeing 737-800, dengan kursi bisnis sebanyak 16 kursi.  Pak dubes menunggu di bandara ruang VIP karena tadi pagi terlebih dahulu mengantar Ketua DPR berangkat dengan menggunakan Singapore Airlines. Waktu terbang 1 jam 55 menit. 11:08:11, pesawat  mulai didorong ke “runway”

11:15:09  “take off”
12:44:30 mendarat.
12:54:40 kami sudah di bandara,
Boarding di Gate H2 jam 16:00 (15:00 wib) untuk tujuan Jakarta , pesawat Boeing 737-400.
16:29:01 kami sudah boarding . 16:38:55 (15:38 wib) “take off” kembali ke Jakarta.

Kami terlambat dari jadwal mendarat 10 menit karena antri landasan buat mendarat, malaysia sedang menambah bandaranya lagi, kita baru selesai perencanaannya? Martabat bangsa sedang dipertaruhkan, kenapa kita tidak bisa mengsejajarkan burung Garuda Pancasila sejajar dgn burung elangnya Amerika, bahkan di atas Elangnya Amerika? Akar segala masalahnya adalah KKN (korupsi,kolusi dan nepotisme),dan lebih gawat lagi kalau ternyata kita kalah dari negara tetangga  karena faktor  primordialisme (tidak berpijak pada 4 pilar fondasi berbangsa dan bernegara sesuai proklamasi 17 Agustus 1945. (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika) ?

17:38:05 mendarat kembali ke jakarta.
Harapan saya laporan “agak terperinci” perjalanan ini bisa memberikan gambaran kepada masyarakat apa yang dilakukan dan dialami anggota DPR yangg bertugas keluar negeri. Termasuk berapa uang saku yang didapatnya per hari (US$.220/hari), kalau untuk ketua delegasi ada tambahan  biaya operasional (tip dll) mendapat US $2,000/perjalanan,

AIPA ke 33 akan diadakan di Lombok NTB pd september 2012.

Jakarta,
Salam

BTP

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here