Jusuf Kalla Dukung Sikap Ahok Hadapi Preman

19
166

Ahok.Org – Gaya kepemimpinan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, terkenal tegas dan keras. Pejabat yang bernama akrab Ahok itu tidak segan mengutarakan pendapatnya secara blak-blakan. Namun di kalangan masyarakat, gaya kepemimpinannya ini menuai pro dan kontra.

Dari sejumlah orang yang mendukung gaya kepemimpinan Ahok, satu di antaranya adalah Jusuf Kalla (JK). Mantan Wakil Presiden yang kini Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) itu menilai ada waktunya seorang pemimpin harus bersikap keras dan bersikap lembut.

“Tidak boleh selalu lembut atau dikerasin terus. Nanti anak buah melawan atau menjadi tidak jelas aparatnya. Yang paling pokok, pemimpin memberikan pengertian kepada masyarakat dan bawahan apa yang terjadi,” ujar JK di Jakarta, Senin, 5 Agustus 2013.

Menurut JK, pemimpin Jakarta memang tidak boleh selalu lembut. Dia mencontohkan mantan Gubernur DKI Jakarta, Ali Sadikin. Lebih lanjut, JK pun mendukung sikap Ahok yang keras terhadap preman.

“Memangnya harus tersenyum? Ya tidak bisa. Harus galak. Ali sadikin jauh lebih galak dari Ahok,” kata dia.

Tapi, ia berharap, Ahok tak bersikap keras terhadap semua pegawai atau warga Jakarta. Sebab, ada saatnya, Ahok harus bersikap lembut termasuk saat bernegosiasi.

Bagi JK, Jokowi dan Ahok adalah pasangan Gubernur dan Wagub DKI yang saling mengisi. [Metronews]

19 COMMENTS

  1. Memang cara termudah untuk kampanye 2014 capres adalah hanya memuji Pak Ahok, sehingga orang tahu mereka “sejalan” dengan pikiran Pak Ahok. (dompleng ketenaran)
    Hanya “mendukung”, tapi pada saat “nyebrang comberan” Pak Ahok “di jorokin”

  2. kapal berlayar mengikuti kemana angin berhembus, cara paling cerdas dan bijaksana untuk kepentingan kampanye tentunya harus mendukung Jokohok spy mendapat simpati masyarakat yg lebih banyak

  3. Nah, Pa JK sendiri selama kemarin menjabat Wapres ngapain aja?? koq ga berani lawan preman?? Masa keberanian Wapres kalah sama Wagub?? Ya semua pihak harus mendukung Ahok dong, yg Ahok lakukan kan penegakkan hukum. Selama ini orang2 yg jabatannya lebih tinggi dari Ahok ga ada yg berani lawan preman, banyak yg malah kongkalikong. Buktinya baru sekarang tuh preman2 jalanan dan preman2 Dinas yg mafia anggaran ditertibkan

  4. Puisi utk Tanah Airku tr Cinta Indonesia’: ” Kapal br Layar, Malawan Arus, mw Ber Layar Pasti ada Ombak Dan Angin Badai, jurus-jurus ada Kala nya melihat waktu, “Air Pasang Dan Surut ada Waktu Nya’. ‘Ber Sahabat Dan Ber Musuhan di Dalam Kapal Layar yg Sama’ “Mengapa Tidak Ber Bagi Rasa Dan Pen Dapat dgn Damai Dan Br Budi Cergas? Bahasa Tegas Baik dan Jujur, Me Nanda Kan, CINTA KITA Pd BANGSA Dan TANAH AIR.’ Tidak Lain Dan Tidak Bukan Untuk Men Capai-Gapai ke Benar An Dan me NEGAK, HUKUM Dan UNDANG2 BER NEGARA: “TULANG PUNGGUNG MASYARAKYAT”, Meng Emban Ke Manusiawi An, ke Adilan me Lambangkan Ke Sejahteraan Dan Ke Makmur an sudah Lah Pasti, URUSAN KE MASYARAKYAT AN jadi masalah Ber Sama” , Yg Bahu Mem Bahu Br Gotong Royong Membangun Dan Mm Bina utk Mar’uah wawasan Dunia” ” Indonesia Satu, Bangsa br Satu, Satu Tujuan nya, mm Bangun Negara Mm Bangun Jiwa, Ber Budaya Baik Dan Bagus “Indonesia Kita” “Indonesia Jaya Raya utk kita Rakyat Indonesia Br Sama!!!

    • Kapal Ber Layar, Me Lawan Arus Ber Layar Pasti ada Ombak dan Angin Badai Jurus-jurus ada kala nya melihat waktu, Air Pasang dan Surut ada Waktu nya Ber Sahabat dan Ber Musuhan, di dalam Kapal Layar Yang Sama Mengapa tidak Ber Bagi Rasa dan Pendapat dengan Damai Ber Budi Cergas, Bahasa Tegas, Baik Dan Jujur Menandakan Cinta Kita, Pada Bangsa dan Tanah Air Tidak lain dan tidak bukan, Untuk Mencapai gapai Ke Benaran Menegak Kan, Undang2 Ber Negara Yang men Jadi Tulang Punggung Masyarakyat Meng Emban Kemanusiawian an, Ke Adilan me Lambangkan Ke Sejahteraan dan Ke Makmuran sudahlah Pasti, Urusan Ke Masyarakyat an jadi masalah Ber Sama Yang.. Bahu Mem Bahu, Ber Gotong Royong Mem Bangun dan Mem Bina Untuk Ber Maru’ah wawasan Dunia “Indonesia Satu, Bangsa Ber Satu, Satu Tujuan nya’ Mem Bangun Jiwa, Ber Budaya Baik dan Bagus’ “Indonesia Kita” “Indonesia Jaya Raya” Untuk Kita’ Rakyat Indonesia Ber Sama,”

  5. halah, JK munafik banget lu pak… gw nonton film dokumenter the act of killing, sampeyan nongol pas rapat orgnisasi preman baju oranye… sampeyan kan ngomong “KITA BUTUH PREMAN”… jangan disangkal pak JK…
    pemerintah kan yang pelihara aparat dan preman (dari kedok agama sampe adat)… tujuannya jelas biar masyarakat jadi bulan2an kalian… supaya ada apa2 berserah kepada pemerintah… pemerintah Indonesia tidak ada yang bisa dipercaya… tapi saya percaya bung Ahok berbeda… maju terus Koh Ahok, saya dibelakang anda…

    • JK bukan dukung Ahok tapi mengusulkan jokowi ke bu mega, kalau ahok dicalonkan prabowo lewat gerinda mendampingi jokowi, itu yang terjadi, dan mereka cocok/setuju, jadilah JOKOHOK hehehe

  6. pakde jokowiahok berbuat bukan basa basi mereka tulus dan siap ditinggalkan pendukung atau partainya kalau tidak sejalan untuk kemakmuran rakyat beda pemimpin lain hanya mencari sensasi dan jona aman seperti sby dan pejabat tinggi lain, baru kali ini pemimpin setingkat gubernur dan wagub yg keras bagaimana seandainya mereka jadi presiden dan wapres ane rasa indonesia pasti cepat terbang tinggi

  7. saya harus bersyukur, pemimpin pemprof DKI pak gub dan pak wagub bersih tidak ada cacat hukum.pak jokowi dan pak ahok maju terus jakarta baru sudah di depan mata kita.bagi preman,pejabat setempat,anggota dewan yang terhormat bertobatlah jangan selalu pakai casing bagus tapi isi dalam hancur/busuk.bertobatlah saudara saudaraku karena JAKARTA yang kita cintai ini adalah icon NEGARA REPUBRIK INDONESIA di mata DUNIA.dan saya mau mengutarakan ormas ormas DI DKI,kalian jangan bawa bawa nama betawi di tanah abang malu maluin aja soalnya kalian bukan 100% betawi di tanah abang.kalau betawi asli seperti bintang film almarhum BENYAMIN S selalu kita ingat sepanjang masa. GUBERNUR dan WAGUB sekarang 100% niat dan tekad untuk bangun jakarta lebih maju lagi,manusiawi kita semua harus dukung.maju terus JAKARTA BARU.

  8. Kalo pejabat/pemimpin lain yg koruptor kog malah terus didukung sama para partai2 ya, apalagi pas mau menjabat ke-2x. JK juga cuma omdo dan mau nyalon lg di 2014. Rakyat yg cerdas cuma butuh bukti bukan janji.

  9. Untk lebih gampangnya semua pihak yg ikut dukung Jokohok menata jakarta berarti bisa dianggap bersedia ikut lokomotif jkt baru
    mau dia mantan wapres,pejabat,politisi,pengusaha,mahasiswasia apapun latar belakangnya patut diapresiasi sekalipun dia mantan preman atau mantan napi sekalipun lalu pertanyaan nya gmn kalau si pendukung tdk murni mendukung dan punya 1001 kepentingan lain ? ya nggk papa pada akhirnya org2 spt itu akan tersingkir sendiri ibarat ngayak pasir program2 pro rakyat jokohok bisa diibaratkan alat saringnya kalau dia murni mendukung maka dia akan no reserve mendukung,kalau dukungannya palsu dia akan ngomong di mulut setuju tapi dibelakangnya ada embel2 lain rakyat sdh pintar membedakan skrg kok…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here