BTP: Jokowi Tak Mau Apel-apel Lagi

3
74

Ahok.Org – Biasanya, menjelang musim hujan, Pemprov DKI menggelar apel siaga banjir. Namun untuk tahun ini, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo tidak lagi melakukan hal tersebut.

“Kita enggak mau pakai apel-apel lagi. Pak Gubernur inginnya pakai list dan data-data saja,” kata Basuki di Balaikota Jakarta, Rabu (20/11/2013) malam.

Data itu misalnya, data titik-titik lokasi pengungsian, penanggung jawab pengungsian beserta identitas dengan nomor handphone-nya, dan identitas tukang masak di lokasi pengungsian.

Jokowi rencananya akan blusukan untuk memeriksa titik-titik persiapan itu. Semua logistik, mulai dari makanan, obat, hingga toilet harus siap. Semua pendistribusian logistik itu berada pada tupoksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta.

Dinas Sosial DKI memiliki tanggung jawab agar jangan ada anak yang telantar maupun kedinginan di tengah musim hujan. Hal itu yang harus menjadi fokus. Jangan sampai laporan mengenai adanya anak telantar itu diketahui terlebih dahulu oleh Jokowi maupun Basuki daripada pihak Dinsos DKI.

“Saya enggak mau lagi ada orang Dinsos pakai rompi Dinsos ngejar-ngejar anak-anak turun di lampu merah. Anda harus turun pakai baju biasa ajak baik-baik ngomong masalahnya apa,” kata Basuki.

Pria yang memiliki empat pulau di Belitung itu mengatakan memiliki kisah lucu saat ia terkena banjir di awal tahun. Saat mengevakuasi warga Jelambar, tak sedikit warga yang meminta makanan siap saji atau KFC. Para warga ingin menggunakan layanan “delivery service” ke rumah mereka masing-masing.

Menurut Basuki, hanya warga yang sedang sakit yang diantar makanannya. Warga harus datang ke posko untuk mengambil makanan untuknya, keluarga, maupun tetangganya. Keterbatasan perahu karet menjadi salah satu kendala petugas tidak bisa mengantar makanan ke rumah masing-masing.

“Perahu karet hanya untuk orang sakit dan mengungsi. Jadi bukan layanan servis keliling-keliling dibayar. Kalau mau makan, datang ke posko. Kita ini perut Melayu, kalau telat makan masuk angin,” ujar Basuki. [Kompas.com]

3 COMMENTS

  1. musim banjir, musim pemprov DKI Jakarta buang anggaran, untuk logistik makanan ditempat-tempat yg itu-itu juga… coba beresin akar permasalahan kenapa tempat itu selalu banjir, jangan salahkan sungai/kalinya meluap, seharusnya kenapa anda menempati bantaran kali secara illegal dan membuang sampah seenaknya?!
    Alam membalasnya hanya apa yg anda perbuat, anda yg menebar sampah anda yg menuai banjir!! Itu “Adil” kok… 😀

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here