DKI Kebut Proyek Infrastruktur untuk Asian Games

4
91

Ahok.Org – Penyelenggaraan Asian Games 2018 akan digelar di tiga kota yakni Jakarta, Palembang dan Banten. Sejumlah fasilitas pendukung di ibu kota di antaranya hotel dan infrastruktur jalan terus dikebut Pemprov DKI untuk menyambut pesta olahraga terbesar di Asia tersebut.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama mengatakan, sejumlah fasilitas yang tersedia di ibu kota saat ini sudah memadai. Namun begitu, masih ada proyek yang harus dikebut. Salah satunya pembangunan enam ruas tol di ibu kota.

“Jakarta jauh lebih siap, dari mulai soal hotel dan segala macem, infrastruktur jalan juga sudah ada. Palembang juga sudah menjanjikan mau bangun jalan. Bangun jalan diperbanyak gitu, nah kita tinggal perbaiki venue-venue kita,” ujar Basuki, Sabtu (16/8).

Basuki menambahkan, pembangunan enam ruas jalan tol dalam kota dan Light Rail Transit (LRT) diharapkan dapat rampung sebelum pelaksanaan Asian Games 2018.

“Kalau proyek enam ruas tol tidak jadi dibangun, mau diganti sama ERP saja. Pemprov DKI berniat membangun sendiri. Bukan jalan tol, tapi pembangunan jalan berbayar (ERP) termasuk LRT,” katanya.

Basuki mengaku telah mendesak sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) untuk segera mengebut pembangunan enam ruas jalan tol dalam kota.

“Awalnya, mereka maunya dua ruas jalan tol rampung sebelum penyelenggaraan Asia Games, tapi saya paksa mereka bangun keenam proyek sekaligus,” ucapnya. [Beritajakarta]

4 COMMENTS

  1. pak gubernur tolong infrastruktur jgn cuma bangun di jakpus, jaksel aja pak, tolong perhatikan yg di jakbar, sy pernah sms bpk beri usulan agar di jakbar khususnya cengkareng, daan mogot sekitar dibngun taman seperti waduk pluit, senopati dll, bpk mainlah ke daerah barat itu gersangnya dan ruwetnya tata kotanya kyk gk diurus.salam sukses

  2. Kalau Jakarta bisa menyelesaikan 6 ruas toll dalam kota sebelum Asean Games 2018, sungguh saya akan sangat sangat kagum dan salut dengan pemprov, krn toll jalan lingkar ring I saja sampai sekarang belum tuntas di priok pdhl sdh 20 tahun lho pencanangan rencana toll nya.

  3. “stadion baru”…kalau digarap dengan design exterior & interior yang bagus…bisa menjadi satu “landmark” tambahan buat DKI seperti Monas…

    • caranya bisa lewat “design competition”..seperti waktu membuat Monas…kompetisi ini pun bisa menjadi ajang “promosi” yang menarik untuk event Asian Games 2018…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here