PKL Penyerang Satpol PP Akan Dilaporkan ke Polisi

3
83

Ahok.Org – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama tidak akan segan melaporkan para Pedagang Kaki Lima (PKL) Monas yang bertindak anarkis menyerang anggota Satpol PP DKI yang melaksanakan penertiban, kemarin sore, kepada polisi.

“Harus laporkan mereka (PKL) ke polisi. Enak saja, kami diserang!” ujar Basuki di Balai Kota, Kamis (18/6).

Basuki menyampaikan, pihaknya tidak lagi memiliki pendekatan yang tepat untuk mengatasi para PKL di sana. Pihaknya sudah memiliki jumlah sebenarnya PKL di Monas, tetapi sekarang ini justru jumlahnya beranak-pinak.

“Mau pendekatan apa? Kami tidak mungkin ada pendekatan kalau Anda minta konsesi. Makanya saya tidak mau ada pendekatan, biar tidak ada pendekatan sama sekali,” katanya.

Seperti diketahui, para PKL Monas sempat menyerang Satpol PP pada Rabu (17/6) sore. Mereka menyerang saat para petugas Satpol PP melakukan penertiban di area Monas sisi Gambir. Dalam penyerangan tersebut, terdapat anggota Satpol PP yang terluka. [Suara Pembaruan/Beritasatu.com]

3 COMMENTS

  1. Siip tegakkan aturan…yang langgar dan anarkis langsung proses ke polisi saja Pak…kalau bukan warga DKI, langsung kirim pulang ke kampung halamannya dan sampaikan ke Gubernur daerah dia, untuk tolong atur warganya tsb….Salam…Go…JB

  2. jangan cuma akan pak…tapi disegerakan….

    klo aparat yg berbuat seperti itu di bilang melanggar HAM…sedangkan klo sebaliknya orang2 malah cuek dan dibilang biasa karena resiko…

    padahal mereka udah melanggar HAM orang lain karena telah merenggut HAK orang lain dengan berjualan di trotoar…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here