Basuki Ingin Konsep ERP Terintegrasi

2
82

Ahok.Org – Pemprov DKI Jakarta menyatakan ingin menyamakan data-data agar dapat terintegrasi di Samsat untuk mewujudkan pelaksanaan Elektronik Register Identifikasi (ERI) sebelum dilaksanakannya sistem Electronic Road Pricing (ERP) atau sistem jalan berbayar.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, atau Ahok menyatakan konsep untuk sistem ERP sudah dikerjakan oleh pihak Ditlantas Mabes Polri. “Semua terintegrasi. Nanti kita akan masuk dalam dunia yang moderen,” kata Ahok di Balai Kota, Jumat (5/7/2013).

Namun, proses pengerjaan sistem ini juga masih terhambat dengan adanya pergolakan pro dan kontra masyarakat terhadap adanya sistem baru. Ahok menambahkan, pelaksanaan sistem ERP di lapangan nantinya dikelola oleh Dinas Perhubungan dan Pihak Kepolisian.

Mengenai ERP, Dirlantas Polda Metro, Kombes Pol Chrysnanda Dwi Laksana menyatakan pihaknya masih perlu memikirkan lokasi mana yang akan dijadikan suatu kajian.

“Lalu lintas merupakan cerminan budaya suatu bangsa, maka perilaku orang harus sadar dan bertanggung jawab, makanya harus disiplin,” tutur Chrysnanda saat ditemui di Balai Kota.[Tribunnews]

2 COMMENTS

  1. sebelum ERP terwujud, ga ada salahnya tarip tol dalam kota diberlakukan progressive, satu mobil 4 orang tarip normal 7rebu rp, 2-3orang 10.500rp dan 1orang 14rebu rp….ini untuk membatasi kemacetan didalam kota…

  2. Dan pajak mobil/motor progresif layaknya juga naik pak ahok..untuk wilayah DKI menekan org2 mampu untuk tidak memiliki mobil lebih dr satu..dan diTur jam2 perniagaan yg menggunakan roda empat bahkan pelarangan truk tronton atau sejenisnya masuk pusat kota..alihkan mereka ke pinggiran kota..agar melindungi umur konstruksi jalan..

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here