Kalau Pedagang Pasar Santa Sewakan Kios, Kami Sita!

2
79

Ahok.Org – Perlahan PKL dan pedagang sembako mulai tergusur dari Pasar Santa, Jakarta Selatan.‎ Hal ini karena ada sejumlah pemilik kios yang menyewakan kiosnya dengan harga tinggi. Gubernur DKI Basuki T Purnama mengingatkan akan bertindak tegas pada pemilik kios yang menyewakan kiosnya pada pihak ketiga.

“Saya harus bilang sama itu, kita harus jaga gimana pemilik kios lama tidak tergoda untuk sewakan kiosnya. Kalau dia sewakan kios, maka akan kita sita,” kata Gubernur DKI Basuki T Purnama saat ditanya wartawan tentang nasib pedagang lama Pasar Santa yang tergusur.

Hal ini dikatakannya di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakpus, Jumat (20/2/2015). Ahok mengatakan salah satu cara untuk mengikat para pemilik kios ini dengan membayar sewa melalui Bank DKI. Dengan begitu maka pihak PD Pasar Jaya sebagai pengelola bisa mengontrol.

Ia ingin agar kios itu tidak dimiliki pedagang seumur hidup. Ahok mau kios tersebut bisa disewakan pada pedagang lain yang ingin berjualan.

“Itu sifatnya incubator, kalau kamu kaya, harus kasih lagi ke kita, dan diberi lagi ke pemula,” sambungnya.

“Kalau nanti daftar anti banyak gimana? Ya nanti itu diundi. Jadi nggak bisa yang dapat itu menyewakan, karena harga sewa kita murah. Itu yang lagi kita suruh beresin,” pungkasnya.

Kenaikan harga sewa kios meningkat seiring semakin populernya pasar itu. Awalnya, setiap kios dibandrol dengan harga sewa Rp 3 juta/tahun namun kini harganya bisa mencapai Rp 5 juta/tahun.

Tingginya harga sewa ini terjadi karena beberapa unit kios dipegang oleh pihak ketiga yang merupakan pemilik pribadi dan perusahaan, dengan status hak guna pakai (HGP). Saat ini total kios yang ada di Pasar Santa mencapai 1.151 kios.

Akibat dimilki secara pribadi, sewa kios akhirnya tidak bisa dikendalikan karena sangat tergantung pada kebijakan masing-masing pemilik kios. [Detikcom]

2 COMMENTS

  1. Iya pak Ahok

    Sekarang sewa kios di mall aja super mahal. Harusnya jangan mahal-mahal donk. Pedagang jadi gulung tikar karena penghasilannya lebih kecil daripada biaya sewa kios.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here